Thursday 3 March 2011

ah.... Romantisnya Tuhanku...




Tuhan sang pemilik cinta, dia mengajarkan manusia bagaimana cara mencintai, menyayangi dan berorban untuk cinta...

Tuhan berpesan tentang cinta.. Lewat bait-bait kitab suci... Kisah adam dan hawa...

Tuhan menciptakan adam sebagai mahluk yang sempurna, sehingga meminta angel and demons untuk menyembah kepadanya...

Angel mencintai tuhan, dia melakukan apapun karena perintahNya, walau diminta menyembah manusia sang adam.

lucifer tidak bersedia menyembah adam, walau Tuhan memintanya... Apakah lucifer tidak mencintai Tuhan? Sehingga tidak menurut padanya?

Jika kita mencintai seseorang, apakah kita akan rela orang yang kita cintai memilih orang lain dan meminta kita untuk mencintai orang pilihannya?

Tidak... Bohong besar jika kita rela membiarkan orang yang kita cintai berpaling...

Jadi wajar saja jika lucifer cemburu... Hal yang normal, bahkan jika gw diposisi lucifer akan patah hati...

Lantas apakah si malaikat pura2 menyembah adam gitu? Apakah malaikat tidak merasa sakit hati dan cemburu?

I don't know the answer yet, nanti kalo gw masuk surga, akan gw tanyakan kepada Tuhan :D

Tapi menurut pendapat gw, entah memang malaikat tak memiliki perasaan, dan membiarkan rasanya mati, atau dia bersedia melakukan itu karena sangat mencintai Tuhan, sehingga mengabaikan rasanya... Sungguh Cinta yang sempurna...

Ketika adam tinggal di taman eden atau di surga firdaus... Dia dikelilingi dengan keindahan... Kemegahan... Dan kesejahteraan... Tapi adam merasa kesepian... Dia meminta Tuhan untuk diberikan teman....

Pada saat adam tertidur, Tuhan mengambil salah satu tulang rusuk adam dan terciptalah hawa...

Pada saat adam bertemu hawa, hawa sedang bermain air di taman itu...

Adam bertanya:

Apakah kamu?

Dengan lancar hawa menjawab, bahwa dia adalah hawa yang ditugaskan untuk menemani adam....

Jadi tugasnya seorang hawa adalah menemani adam... Hanya itu... simpel...

Tapi apakah kita para kaum hawa benar2 tahu dan mengerti what friend is for? Apakah kita para dewi tahu dan mengerti apakah kita teman yang mengasikan? Teman yang mendukung dikala susah? Teman yang setia dikala sedih? Teman yang selalu ada dan siap menolong? Teman yang tidak membosankan. Teman yang sporif... Teman yang tidak menguntungkan dirinya sendiri...

Jika diminta membuat daftar teman, teman seperti apa yang lu inginkan? List itulah harusnya dimiliki oleh sang hawa....
Bukankah jika hawa diciptakan untuk menolong hati adam bahwa dia harus memiliki hati yang lebih kuat dari hatinya adam?

Dan engkau adam... Bukannya engkau meminta kepada Tuhan... Meminta seorang teman, bahkan engkau rela menyerahkan tulang rusukmu hartamu dan istanamu untuk dibagikan pada temanmu itu?

Apakah engaku adam benar2 mengerti dan tahu bahwa engakau rela mati demi hawa? Engkau rela miskin demi hawa? Engkau rela membagi semuanya untuk hawa? Membagi waktumu, ceriamu, candamu semuanya untuk hawa? Atau kamu sibuk bekerja seharian 24 jam hingga lupa pada hawa hanya sekedar bilang hello...? Apakah kamu terlalu sibuk mengumpulkan pundi2 emasmu... Hingga mengabaikan hawa? Memiliki istana lain yang hawa tidak mengetahuinya? Memiliki dunia lain yang hawa tak bisa menggapainya?

Bukannya dulu engkau berdoa kusuk, memohon, meratap agar diberikan seorang teman? Lantas apakah kau akan sia-siakan temanmu itu yang berasal dari tulang rusukmu sendiri?

Seandainya hawa waktu itu tahu kalo dia terbuat dari tulang rusukmu yang mudah patah, setiap pagi dia akan mengecek apakah ada tulang rusukmu yang hilang lagi? Kuatir jika tuhan menciptakan hawa lainnya dari sisa tulang rusukmu yang lain...

Dan adam, kamu tidak meminta teman lainnya kan? Karena hawa lebih dari cukup dan dapat menutupi kekuranganmu... Lebih dari yang kau harapkan bukan?


Tuhan berpesan ke adam... Semua buah yang ada di taman boleh dimakan, kecuali satu buah terlarang....

Ketika hawa bermain ditaman... Dia ingin memakan buah terlarang itu... Dan adam tahu bahwa itu terlarang... Tapi lihat... Dia rela menuruti permintaan hawa... Untuk memakan buah itu.... Adam melakukannya karena dia mencintai hawa, dia tahu resikonya... Bahkan masa depannya terancam... Dia tidak peduli... dia lebih memilih hawa...karena Hawa adalah masa depannya walau beresiko dibuang ke bumi... Siapa yang berani menukar orang yang kita cintai dengan hal lainnya?

Lucifer... Menggoda hawa untuk memakan buah terlarang... Hal yang wajar... Jika seseorang sakit hati dan ingin balas dendam... Siapa yang akan jadi pelampiasan sakit hati itu? Yup... Orang paling dicintai dari musuh atau rival... Yup si hawa.... Orang yang paling dicintai adalah kelemahan seseorang...

Ahhhhh hawa memang mahluk mudah tergoda!!!! Eh adam... Hawa itu hanya terbuat dari salah satu tulang rusukmu yang mudah patah dan bengkok... Tugasmu adalah menjaganya... Bukan membiarkannya tetap bengkok... Dan jangan meluruskannnya dengan seluruh tenagamu... Dia akan patah... Lakukanlah secara perahan... dengan lembut dan kasih sayang...

Eh adam... Bukannya hawa diganggu oleh iblis karena dirimu juga? Karena iblis iri padamu? Yahhhh jadi hawa gak bsia sepenuhnya disalahkan donk... Root cause analysisnya adalah iblis melakukan itu semua karena dia benci padamu... Dia sakit hati padamu...

Eh... Koq sekarang banyak yang protes semua gara2 hawa... Semua kejahatan karena hawa... Hawa sang penggoda... Racun duniaaaa Eh.. Enak aja... Kalo mau fair... Liat RCA (root cause analysis)... Root cause_nya adalah kamu... Sang adam... Siapa yang korban? Hawa kan.. Dia digoda iblis karena kamuuuu... Enak aja kalo masih ada yg bilang kalo adam yang korban... Huh...


Nah sekarang ini ada 4 cinta... Cinta sempurna sang malaikat... Cinta napsu sang iblis... Cinta mati sang adam... Dan cinta suci sang hawa...

Terlalu naif kalo gw milih cinta sang malaikat yang rela melakukan apapun bahkan mengabaikan rasa demi sang pecinta... Tapi gak mau juga seperti iblis yang menghalalkan semua cara demi cinta.... Mungkin karena gw manusia bukan malaikat dan iblis... Gw lebih memilih cinta seperti cintanya hawa...

Malaikat, iblis, adam dan hawa... Semua melakukan itu karena cinta...

Life is about choice, cinta mana yang akan lu pilih? Pastikan itu pilihan yang terbaik..



Dedicated to YIN

No comments:

Post a Comment